Resep Kue Kukus Tapioka

asd

RANCAH POST – Saat ini kue ada banyak jenisnya. Mulai dari kue yang dibuat dengan bahan yang mudah untuk ditemukan hingga kue yang dibuat dengan bahan yang memang hanya dapat ditemukan di toko tertentu saja. Nah, kali ini sebagai camilan harian untuk menemani hari santai kita di rumah, kita dapat membuat kue yang bahannya sangat mudah ditemukan dan cara membuatnya juga mudah yaitu kue kukus tapioka.


Kue kukus tapioka ini dibuat sesuai dengan namanya yang menggunakan tepung tapioka sebagai bahannya. Kita dapat membuatnya dengan beraneka warna untuk semakin mempermanis penampilannya. Kue kukus ini sebenarnya dapat mudah kita temukan di toko-toko roti dengan beraneka kreasi, namun untuk lebih menjaga higienisnya kita dapat membuat sendiri di rumah. Resep kue kukus tapioka berikut ini dapat Anda praktekkan dengan mudah di rumah.


Bahan untuk membuat kue kukus tapioka

1. Telur 4 butir.

2. Gula pasir 125 gram.

3. Garam ¼ sdt.

4. Vanilli ¼ sdt.

5. Emulsifier ½ sdm.

6. Tepung tapioka 150 gram.

7. Margarin dilelehkan 50 gram.

8. Pewarna hijau 3 tetes.


Bahan hiasan

1. Buttercream 200 gram.

2. Permen biskuit cokelat 100 gram.


Cara untuk membuat kue kukus tapioka sebagai berikut

1. Siapkan wadah kemudian gunakan untuk mengocok telur, garam, gula pasir, dan emulsifier sampai adonan ini mengembang.

2. Ayak tepung tapioka dan vanilli bubuk agar bersih sempurna dan tak ada sisa kotoran dalam adonan tersebut.

3. Tambahkan ayakan tepung tapioka dan vanilli bubuk tadi ke dalam adonan pertama yang telah berisi kocokan telur dan bahan lain.

4. Tuangkan margarin dan pewarna hijau yang telah Anda siapkan ke dalam adonan dan aduk sampai merata.

5. Olesi loyang dengan margarin. Usahakan loyang yang berukuran 10 x 30 x 4 cm.

6. Tuangkan adonan ke dalam loyang tersebut.

7. Kukus dengan api sedang sampai matang kurang lebih selama 25 menit.

8. Setelah dingin kemudian hias dengan hiasan yang telah anda siapkan diatasnya.


Resep kue kukus tapioka ini dapat disajikan untuk kurang lebih 12 potong. Rasanya yang nikmat dan lembut pastinya dapat membuat Anda merasa ketagihan. Bagi Anda yang berminat dan ingin mencicipi rasanya dapat mempraktekkannya di rumah.




Article first seen on source :
Resep Kue Kukus Tapioka
Post Title : Resep Kue Kukus Tapioka

Resep Kue Kukus Tapioka,

Resep Kue Kukus Tapioka

0 comments

Post a Comment

Powered by Blogger.