Tuntunan Rasulullah dalam Bulan Syaban

asd

Rancah Post – Setelah bulan Rajab, bagi umat Islam bulan Juni sekarang adalah bulan kedelapan dalam penanggalan hijriyah, yaitu bulan Syaban. Nama Syaban sendiri mempunyai arti “pemisahan”, hal ini dikarenakan dalam bulan ini dahulu orang Arab berpencar untuk mencari keberadaan air.


Dalam bulan ini pun terdapat ritual yang biasa dilakukan oleh umat Islam pada hari kelima belas, yaitu Nisfu Sya’ban. Nisfu Sya’ban adalah malam pengampunan dosa, malam dimana ditutupnya catatan amal yang lama dan dibuka catatan amalan yang baru. Sehingga pada malam Nisfu Sya’ban ini sebagian umat Islam melaksanakan shalat Nisfu Sya’ban dengan maksud memohon ampunan atas dosa-dosa yang sudah diperbuat.


Khusus bagi orang Jawa, bulan yang disebut dengan bulan Ruwah ini digunakan untuk memperingati nenek moyang yang lebih dahulu meninggal atau mengirimkan doa kepada leluhur agar memperoleh ampunan dosa di alam barzah.


Karena sama mulianya dengan bulan Rajab, Rasulullah SAW pun bersabda, “Sesungguhnya Allah ‘Azza Wajalla turun ke langit dunia pada malam Nisfu Sya’ban dan mengampuni lebih banyak dari jumlah bulu pada Kambing Bani Kalb. (HR At-Tabarani dan Ahmad).


Berikut beberapa tuntunan Nabi Muhammad SAW dalam mengisi bulan Syaban dan beberapa hal yang selayaknya dilakukan seorang Muslim dalam menghadapi bulan yang mulia ini.


Pertama, memperbanyak amal yang sering dilalaikan oleh manusia. Bulan Syaban adalah bulan pembuka memasuki puasa Ramadhan. Di bulan Sya’ban ini dianjurkan memperbanyak membaca Al-Qur’an, bershadaqah, dan memeperbanyak amalan lainnya.


Kedua, kesempatan untuk mengganti puasa Ramdhan yang belum terbayar (qadha puasa). Bagi setiap orang yang masih mempunyai hutang pada puasa Ramdhan sebelumnya, bulan ini adalah bulan terakhir untuk mengganti puasa yang belum dibayar.


Ketiga, memperbanyak amalan puasa sunah. Puasa pada bulan ini dimaksudkan sebagai bentuk latihan atau pemanasan sebelum melaksanakan puasa Ramadhan. Jika seseorang sudah terbiasa melaksanakan puasa, tentunya dalam menjalankan ibadah puasa Ramadhan yang berlangsung satu bulan lamanya Ia akan kuat dan bersemangat.


Itulah segelintir tuntunan yang dianjurkan oleh Rasulullah SAW di bulan Syaban, semoga dengan adanya bulan mulia ini bisa menjadi motivasi bagi kita semua untuk memperbanyak dan meningkatkan amal ibadah kita kepada Allah SWT. Wallahu a’lam.




Article first seen on source :
Tuntunan Rasulullah dalam Bulan Syaban
Post Title : Tuntunan Rasulullah dalam Bulan Syaban

Tuntunan Rasulullah dalam Bulan Syaban,

0 comments

Post a Comment

Powered by Blogger.