Enrique Nantikan Parade Pesta Barcelona Juara Liga Champions 2015

asd

RANCAH POST – Barcelona mengakhiri musim 2014-2015 dengan gemilang, menyabet treble winner usai memastikan Barcelona juara Liga Champions 2015 dengan menaklukan Juventus 3-1. Tapi bagi pelatih, Luis Enrique, musim belumlah berakhir sepenuhnya sebab masih terdapat acara penting lainnya yakni parade juara.


Barcelona mengakhiri musim 2014-2015 dengan cara yang diimpikan setiap tim, memperoleh tiga gelar juara sekaligus pada satu musim masing-masing di La Liga Spanyol, Copa del Rey, dan Liga Champions. Sebuah hasil yang menjadi pembuktian atas keraguan yang pernah ditujukan bagi mereka dan terlebih bagi Enrique sebagai pelatih anyar Blaugrana.


Ini merupakan treeble kedua sepanjang sejarah Barcelona, yang kebetulan membawa mereka ke sebuah catatan bersejarah. Mereka menjadi tim Eropa pertama yang menyabet treble winners di kompetisi Eropa, menjuarai liga, kompetisi domestik, dan Liga Champions.


Khusus di ajang Liga Champions, gelar ini adalah yang ke-5 kalinya diperoleh klub asal Catalan tersebut. Gelar pertama mereka diraih pada musim 1991/1992, sementara 4 lainnya diperoleh dalam satu dekade terakhir, mulai dari 2005-2006, 2008-2009, 2010-2011, dan 2014-2015.


Dengan selesainya musim ini, maka Barcelona kini tentu dapat menjalani libur kompetisi dengan suka cita. Tapi untuk Enrique, musim belumlah berakhir. Blaugrana masih mesti melakoni parade pesta gelar juara usai Barcelona juara Liga Champions 2015 .


“Tantanganku ialah untuk menikmati momen ini, menikmati musim panas yang indah, dan sudah membuat begitu banyak cules (sebutan fans Barcelona) senang. Musim ini belum berakhir. Masih terdapat satu malam lagi untuk dilalui dan sebuah parade kemenangan,” jelas Enrique untuk AS.




Article first seen on source :
Enrique Nantikan Parade Pesta Barcelona Juara Liga Champions 2015
Post Title : Enrique Nantikan Parade Pesta Barcelona Juara Liga Champions 2015

Enrique Nantikan Parade Pesta Barcelona Juara Liga Champions 2015,

Enrique Nantikan Parade Pesta Barcelona Juara Liga Champions 2015

0 comments

Post a Comment

Powered by Blogger.